Waktu sangat cepat berlalu pantaslah kiranya jika dikatakan waktu adalah pedang, tak terasa hari ini adalah hari ke-10 Tantangan 10 hari Game Bunda Sayang Level 2.
Pagi ini saya mengamati tanaman sayur di pekarangan dari jendela, karena semalam hujan gerimis dan tanah lumayan basah jadi kami tidak perlu menyiramnya. Namun ada hal lain yang menarik perhatianku ternyata tanaman kacang nya sudah mulai tumbuh. Segera saja saya memanggil Kakak Saarah dan Dik Husna yang sedang bermain di halaman karena kebetulan hari ini sekolah libur.
Mereka pun segera datang, dan kamipun segera berkeliling untuk memeriksanya, dan ternyata baru 2 tempat yang tumbuh. Melatih kemandirian ini bakalan tambah seru karena kami bisa mengamati secara langsung tahap demi tahap pertumbuhan tanaman.Bakal tambah berbinar mata mereka. Selain itu hari ini kami juga menanam bayam, sawi, selada air, dan seledri. Semoga semua bisa tumbuh subur dan mendatangkan banyak manfaat. Aamiin.
Kegiatan makan sendiri untuk Dik Husna juga berjalan lumayan lancar, tapi entah kenapa ya sebelum mulai makan sendiri dia pasti meminta 2-3 suap untuk disuapin dulu. Belum bisa meninggalkan kebiasaan satu ini. Semoga ke depan bisa lebih baik lagi. Semoga tetap selalu terjaga semangat Ibu dan anak.
Sedangkan kegiatan mandi sendiri bagi Kakak Saarah sudah mulai menjadi kebiasaan, sudah tidak banyak mengeluh dan protes, hanya saja masih ada catatan masih susah untuk tertib jadwal mandi sorenya, masih harus disuruh berulang-ulang belum bisa mandi atas kesadaran sendiri. PR buat saya bagaimana menumbuhkan semangat kemandirian ini pada diri anak-anak.
#harike-10
#game level2
#tantangan10hari
#melatihkemandiriananak
#kuliahbundsayiip
Tidak ada komentar:
Posting Komentar