Sabtu, 02 September 2017

Krispi Jamur Tiram

Assalamu'alaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh

Selamat sore Bunda, apa kabar hari ini? Bagaimana Idul Adha kemarin? Sudah dapat daging kurban semua kan? Sudah mencoba masak serba daging dan sekarang bosan dengan menu daging?
Yuk bunda kita move on dulu dari daging, sekarang aku mau coba share resep Krispi Jamur Tiram yang aku dapat dari acara TV 'Rasa Sayange' beberapa waktu yang lalu.


Salah satu acara memasak fovoritku adalah "Rasa Sayange" yang tayang di MNC TV setiap Hari Sabtu jam 08.00 WIB, yang biasanya dipandu oleh Chef keren Rudi Choiruddin. Kenapa aku suka banget dengan acara memasak ini? Karena menurut aku acara ini sering menampilkan resep-resep yang sederhana, bahan-bahan yang relatif mudah di dapat sangat cocok buat bunda-bunda yang belum jago memasak kaya aku....

Langsung aja ya, aku tulis resepnya disini


KRISPY JAMUR TIRAM



Bahan 1 :
200 g tepung beras
75 g sagu/kanji
1 ½ sdm Ketumbar Bubuk
¼ sdt  Kunyit Bubuk
1 sdt Merica Bubuk
1 ½ sdt garam

Bahan 2 :
400 g jamur tiram putih yang segar
8 sdm air es
500 ml minyak goreng

Cara Membuat :
  1. Campur bahan 1 hingga tercampur rata.
  2. Pisahkan sebagian tepung kering sebanyak 5 sdm ke dalam mangkok kemudian beri 8 sdm air es aduk rata.
  3. Celupkan jamur ke dalam larutan tepung basah kemudian gulingkan ke tepung kering hingga rata.
  4. Panaskan minyak dan goreng jamur ke dalam minyak panas hingga kekuningan dan mulai mengering.
  5. Angkat lalu tiriskan dan siap disajikan.
Bagaiman Bunda, mudah kan? Aku sudah coba resep ini beberapa kali dan hasilnya memang benar-benar kriuk, anak-anakku suka banget.


Selamat mencoba!



Wassalamu'alaikum Warrohmatullohi Wabarokatuh



Resep asli bisa dilihat di www.rasasayange.co.id







Tidak ada komentar:

Posting Komentar