Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarakatuh.
Apa kabar bunda sholehah dan cantik?
Semoga selalu dalam lindungan Alloh SWT ya.
Berawal dari membaca status teman FB Mom Marita Surya Ningtyas tgl 2 Agustus 2017 aku tahu bahwa ibu muda nan baik hati ini bermaksud membuka kelas offline dan online Belajar Blogging Bareng. Wow pas banget kebetulan memang sudah lama aku ingin bisa ngeblog. Tanpa pikir panjang hari itu juga aku mendaftar untuk menjadi peserta kelas online karena kawatir keburu kehabisan seat karena peserta online hanya dibatasi untuk 30 seat saja.
Alasan Mengikuti Kelas Blogging
Bunsholtik, setiap membaca tulisan teman teman yang panjang dan aduhai tersusun rapi, aku jadi mupeng ingin bisa menulis seperti mereka. Namun setelah aku bertanya pada diri sendiri ternyata menjadi penulis bukanlah salah satu passionku. Ya aku memang ingin bisa menulis tapi bukan untuk menjadi penulis profesional, aku hanya ingin bisa menulis sekedar agar bisa menuangkan ide-ide yang ada di kepalaku ke dalam tulisan yang enak dibaca, sekedar ingin bisa menulis status di FB yang lumayan panjang (selama ini hampir tidak pernah menulis status lebih dari satu paragraf). Dan aku juga punya sebuah impian ingin memiliki sebuah blog sebagai catatan harianku selama menjalankan peranku sebagai seorang ibu rumah tangga.
Kelas Itupun Dimulai
Hari Kamis jam 08.00 pagi itulah jadwal yang dijanjikan Mom Marita selaku guru kepada kami para peserta online kelas belajar blogging bareng. Kelas online ini dengan menggunakan medsos WAG. Namun di jam tersebut aku belum bisa mengikuti kelas secara langsung karena masih menunggui anak ke-2 sekolah TK. Akhirnya harus bersabar sampai jam 10.00 baru bisa membuka WAG Belajar Blogging dan membaca materi yang telah diposting.
Nah ini salah satu yang kusuka belajar melalui WAG kita tetep bisa mengikuti kelas meski berhalangan hadir saat itu, fleksibel sekali kan? Sangat cocok buat ibu rumah tangga rempong yang punya seabrek pekerjaan (ha..ha...gayanya sok sibuk).
Aku mulai membaca kalimat demi kalimat materi yang di sajikan. Disana ada beberapa pertanyaan umum yang biasanya muncul ketika memulai kelas blogging, antara lain:
- Apa yang harus dipersiapkan kalau mau ngeblog?
- Bikin blog gimana sih?
- Bisa menghasilkan uang ya dari ngeblog?
- Bedanya Blogspot sama Wordpress apa? Bagus yang mana?
Tapi, bukannya menjawab satu persatu pertanyaan itu, Mom Marita malah ngeshare link beberapa blog yang harus kami baca dan pelajari sendiri untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Istilahnya kami belajar bagaimana caranya belajar (Learning how to learn). Keren kan?
Ini beberapa link blog yang Mom Marita sarankan:
Yuks Bunsholtik kita baca dan belajar bareng!
Setelah itu kita bebas bertanya di WAG seputar apa-apa yang telah kita pelajari itu. Dan tentu Sang guru Mom Marita dengan sabar dan telaten menjawab satu persatu pertanyaan dari teman-teman. Benar benar seorang guru yang super baik, beruntung sekali aku bisa gabung di WAG ini (padahal kelas ini free lho, tanpa dipungut biaya apapun). Salut buat Mom Marita yang sudah mau berbagi ilmu dengan kami.
Tugas Pertama
Busholtik, tentunya kita tidak akan pernah bisa ngeblog kalau cuma sekedar baca dan walkblogging(cie...cie...sudah mulai mengenal istilah perbloggingan ni) saja, melainkan harus segera dipraktekkan ilmu yang sudah di dapat. Oleh karena itu di pekan pertama ini Mom Marita mewajibkan setiap peserta harus sudah bisa membuat sebuah blog dengan platform blogspot dan membuat sebuah postingan tentang belajar ngeblog. Dateline nya hari kamis pertemuan berikutnya, bagi yang tidak mengerjakan tugas bakal dieliminasi dari WAG dan seat nya akan diberikan ke orang lain karena masih banyak yang antri. Hadeeh!
OK Bunsholtik, Belajar Blogging Bareng Yuk!
Sampai jumpa di postingan berikutnya
Wassalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarakatuh.
Aseeeek... Semangat belajar nih ceritanya :) keep writing, keep blogging, keep sharing!
BalasHapusYes mom!
Hapus